Pages

Jumat, 16 November 2012

awal dari sebuah mimpi yg manis



Engelberd Sani Tak Maksimal Meski Menang (Foto: Antara)
Engelberd Sani Tak Maksimal Meski Menang (Foto: Antara)

Wearemania.net - Arema Indonesia yang sedang melakukan pemusatan latihan di Solo secara telak berhasil membantai lawannya Solo Selection dalam laga ujicoba untuk menuntaskan agenda TC di Solo.
Meski tidak seimbang, namun Rahmad Darmawan [RD} tidak mempermasalahkannya karena yang dia harapkan adalah kekompakan dari antar pemain tetap terjaga untuk menyambut musim baru.
Dalam pertandingan yang berdurasi 3x30 menit itu, RD menurunkan seluruh pemain yang dibawa ke Solo. Di babak pertama, Arema menurunkan Kadek Wardana, Gilang Ginarsa, Munhar, Yericho Christiantoko, Johan Alfarizi, Gede Sukadana, Engelberd, Qischil Gandrumini, Reza Mustofa, dan Sunarto.
Meski 'hanya' menurunkan pemain lokal nyatanya tetap membuat Arema maksimal dan perkasa dibandingkan tuan rumah. Sebab, Singo Edan mampu unggul 4-0 di babak ini melalui gol yang dibuat oleh Qischill dua kali, Sunarto, dan Reza Mustofa.
Di babak pertama ini RD seperti mencoba menduetkan Sunarto dan Qischill, hasilnya dua anak muda itu membuat pertahanan Solo Selection kocar kacir. Sementara itu, penampilan flop masih ditunjukkan oleh Engelberd Sani. Rekrutmen dari Pelita itu masih belum mampu menunjukkan alasan kenapa dia layak menempati posisi sayap kanan.
Di babak kedua, RD rupanya masih ingin melihat daya tahan anak mudanya. Dia tidak menggantikan satupun pemain, di babak ini, skuat Arema Indonesia masih bermain dengan satu dua kali sentuhan. Tiga gol tercipta dari kaki Reza Mustofa, Sunarto dan Engelberd Sani.
Sedangkan di babak ketiga, permainan Arema coba divariasikan dengan menggantikan sejumlah pemain, yaitu Kurnia Meiga, Munhar, Thierry Gathuesi, Hasim Kipuw, Beny Wahyudi, Egi Melgiansyah, Joko Sasongko, Qischil Gandrum, Dendi, Kayamba Gumbs dan Alberto Goncalves. Sama seperti babak pertama, skuat Solo Selection sama sekali tidak berkutik dengan apa yang ditampilkan oleh Singo Edan.
Namun penyelesaiaan akhir yang pas bakal menjadi pekerjaan rumah dari RD karena banyak pemain Arema yang menyia-nyiakan peluang. Meski demikian,hasilnya, Arema mampu mencetak tiga gol tambahan melalui kaki Hasim Kipuw, Alberto dan Kayamba Gumbs. Total Arema berhasil menang dengan skor 10-0.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar